Mimpi merupakan sebuah anugerah dalam hidup yang perlu untuk disyukuri. Karena, mimpi memiliki tanda tingkatan kecerdasan yang dimiliki oleh seseorang. Terdapat beberapa penelitian mengenai arti mimpi yang menjelaskan jika mimpi memiliki peranan dalam menjaga kesehatan pikir.
Adapun sebuah penelitian yang menjelaskan jika mimpi tidak selalu memiliki pengertian sebagai bunga tidur yang tidak memiliki makna apapun. Namun untuk menjawab rasa penasaran Anda, terdapat beberapa penjelasan mengenai arti mimpi yang paling umum atau sering dimimpikan oleh orang-orang adalah sebagai berikut.
Tafsir Arti Mimpi yang Paling Umum
Arti Mimpi Meninggal
Mungkin jenis mimpi ini pernah Anda alami ketika tidur. Walaupun terasa menakutkan, tetapi arti mimpi ini tidak semenakutkan dengan namanya. Pasalnya, seorang ahli mimpi Lauren Lawrence mengatakan jika mimpi meninggal hal ini bisa menjadi pertanda jika Anda ingin lepas dari suatu keadaan.
Selain itu, terdapat pendapat dari Russel Grant yang mengatakan jika mimpi ini secara tidak langsung memberikan sebuah pesan yaitu Anda akan segera memasuki babak baru dalam suatu situasi dalam kehidupan Anda.
Arti Mimpi Terjatuh
Anda pasti pernah bermimpi jatuh dari suatu ketinggian kemudian seketika terbangun. Dalam keadaan ketakutan saat tubuh Anda dalam mimpi seakan-akan menyentuh dasar. Menurut Lan Wallace mimpi ini memiliki arti yaitu Anda terlalu serius dan banyak menaruh perhatian pada sesuatu hal.
Sedangkan menurut Lauri Loewenberg mimpi terjatuh memiliki arti yaitu jika Anda saat ini sedang berada dalam sebuah tekanan ataupun masalah yang dapat membuat alam bawah sadar Anda dalam keadaan waspada.
Arti Mimpi Bayi
Mimpi bayi ini memiliki banyak arti salah satunya jika Anda mimpi melihat ada bayi yang sedang menangis hal ini berarti Anda sedang membutuhkan perhatian orang terdekat Anda. Selain itu, mimpi ini juga bisa berarti batin Anda sedang dalam keadaan yang tersiksa akibat tujuan yang tidak kesampaian.
Sedangkan, ketika Anda melihat bayi dalam mimpi maka hal ini memiliki arti dan pertanda bahwa Anda sedang berbahagia. Selain itu, Anda merasa optimis akan kondisi masa depan Anda sangat cerah.